You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
60 PJLP UPK PBB Setu Babakan Pentaskan Tari Betawi
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

60 PJLP UPK PBB Setu Babakan Pentaskan Tari Betawi

Sebanyak 60 Penyedia Jasa Lainnya Orang Peorangan (PJLP) UPK Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan mementaskan tari tradisional Betawi saat Milad ke-19 PBB Setu Babakan.

Memeriahkan HUT ke-19 Setu Babakan

Pantauan beritajakarta.id, Minggu (15/9) malam, diiringi lagu Ondel-ondel, para PJLP tampak semangat menari di panggung maupun amphitheater tempat berlangsungnya acara. Atraksi ini sontak membawa keceriaan tersendiri bagi pengunjung yang hadir.

Pelatih Tari Betawi di Sanggar Seni Betawi Setu Babakan, Andi Supardi mengatakan, atraksi Tari Betawi ini memang sudah dipersiapkan beberapa pekan sebelumnya dengan latihan rutin setiap hari Jumat.

Anies Ingin PBB Setu Babakan Jadi Pusat Pengembangan Budaya Betawi

"Kami ingin memeriahkan HUT ke-19 Setu Babakan. Kebetulan tarian Betawi itu sangat simpel sekali dan terpenting mereka bisa berkontribusi memberikan hiburan bagi pengunjung," ujarnya.

Andi menjelaskan, keikutsertaan PJLP UPK Setu Babakan bukanlah untuk kali pertama. Tahun lalu, mereka juga mementaskan tarian tradisional Betawi diiring lagu Sirih Kuning.

"Tahun lalu Sirih Kuning, sekarang lagunya Ondel-ondel. Ada greget nandak, artinya ada power dan semangatnya untuk menari," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye3827 personDessy Suciati
  2. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1651 personFakhrizal Fakhri
  3. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1235 personFakhrizal Fakhri
  4. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1225 personDessy Suciati
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1107 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik